PRABUMULIH, SEPUTAR SUMSEL – Jelang pencoblosan Pemilu pada 14 Februari 2024, Squad PKB dari semua tingkatan Calon Legislatif gelar kampanye sekaligus berikan Bimtek kepada para saksi pastikan kemenangan pada Pileg dan Pilpres yang tinggal menghitung hari.

Kegiatan Bimtek dan silaturahmi di laksanakan di NOTE Hotel Prabumulih, kediaman Ketua DPC PKB Prabumulih Rifki Baday SH MKN yang juga Caleg Nomor urut 1 Dapil 3 Prabumulih Utara dan Cambai. Sabtu (03/02/24).

Giat Bimtek dan silaturahmi dinilai sangat penting dan strategis untuk melakukan konsolidasi kepada para Saksi yang akan bertugas pada 195 TPS (Tempat Pemungutan Suara) di wilayah Dapil 3 Prabumulih Utara dan Cambai guna suksesnya kemenangan Partai Kebangkitan Bangsa di Pemilu 2024, Hal ini disampaikan Triyatno selaku Ketua Lembaga Pemilu DPC PKB kota Prabumulih kepada Awak media disela acara.

“Konsolidasi dan kegiatan Bimtek tersebut sangat penting guna memberikan pengetahuan dan arahan juga hak dan tanggung jawab para saksi nantinya ketika bertugas pada tanggal 14 februari 2024, kami mencoba memberikan penanaman nilai nilai pemilu yang jujur dan adil agar nantinya para anggota legislatif yang terpilih dengan cara jujur dan adil, ” ujar Triyatno.

Dalam kesempatan yang sama Ketua DPC PKB kota Prabumulih Rifki Baday mengungkapkan kegiatan Bimtek dan ajang silaturahmi bersama seluruh pengurus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) serta para relawan dan simpatisan maupun para pendukung kekuatan DPC PKB di dapil 3 Prabumulih Utara dan Cambai untuk bersama sama merapatkan menjemput kemenangan menempatkan Caleg yang benar benar menyerap aspirasi dan memberikan solusi untuk masyarakat.

”Mari semakin rapatkan barisan guna menjemput kemenangan PKB dan yakin serta percayalah jika nantinya amanah itu dititipkan, maka kami akan sekuat tenaga dan pikiran bertanggung jawab dengan berupaya menyerap aspirasi masyarakat dan memberikan solusi atas problem serta kebutuhan dan kepentingan yang dihadapi masyarakat, ” ungkapnya

BACA JUGA   Tim Relawan Bakorsi Prabumulih kembali Bagi-bagi Kaos dan Kalender Amin

Dikatakan Rifki, bahwa sudah saatnya Dapil III Prabumulih Utara dan Cambai mempunyai Wakil Rakyat yang benar benar memperjuangan aspirasi masyarakat, melalui bimtek dirinya berpesan kepada para saksi agar mandat dijalankan dengan sebaik baiknya dan insya Allah jika dipercaya masyarakat maka ia akan berkonsentrasi meningkatkan pelayanan hukum pendidikan kesehatan dan lapangan pekerjaan yang menjadi kesulitan kesulitan masyarakat saat ini.

“Bimtek dan surat mandat kepada saksi saksi yang telah diberikan diharapkan dijalankan sebaik-baiknya, Mohon doa dan pilihannya untuk mencoblos nomor urut 1 Caleg DPRD Dapil III Prabumulih Utara dan Cambai dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), serta salam hormat dan mohon doa restu kepada Ayahanda kami guna meneruskan pengabdian yang diharapkan mendapatkan Ridho dari Allah SWT, Aamiin Yaa Rabbal Alamiin, ” ucap Rifki Badai,SH MKn.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut berapa Calon Legislatif dari PKB, Caleg DPR RI Nomor urut 2 Susno Duadji SH, Caleg DPD RI nomor urut 21 Hj Yetti Oktarina SE, Caleg DPRD nomor urut 6 Dapil 6 Provinsi Sumsel Kamirul, Caleg DPRD kota Prabumulih Nomor Urut 1 Dapil 1 Prabumulih Timur Yogie Astrada, Tokoh masyarakat dan tokoh NU Prabumulih Solehan Makmun, Pembina Ansor Prabumulih Gus Wahid Muhaimin, para pengurus PKB, dan unsur tamu undangan lainnya.

Sementara selain menggelar Bimtek para Saksi- saksi juga dilakukan deklarasi dan pengucapan Fakta Integritas serta acara hiburan dan pengundian Door Prize dan akhir acara ditutup dengan doa.